22 tips & cara cepat hamil ini mungkin bisa jadikan panduan sederhana bagi Anda. Karena beberapa pasangan suami iastri yang baru saja menikah terkadang kurang sabaran untuk segera punya momongan. Para suami juga banyak yang ingin istri mereka segera hamil secepat mungkin pasca menikah.
IRT Ini Menghasilkan 38,7jt/bln via Internet
Dia melakukannya dirumah sambil masak dan momong anak. Simak kisah lengkapnya..
>>oke saya mau<<
Kehamilan tentu merupakan suatu moment penting dimana para wanita akan sangat berhati-hati di dalam menjaganya. Sudah banyak berbagai saran kesehatan yang memberi penjelasan mengenai hal apa yang boleh dilakukan dan dipantang saat hamil. Tapi masih sedikit masukan yang menjelaskan tentang hal apa saja yang kudu dipersiapkan agar program kehamilan bisa berlangsung dengan sukses. Untuk mempermudah prosesnya, cobalah ikuti 22 tips & cara cepat hamil ini, didalamnya sudah beberapa pantangan penting bagi pasangan yang sedang dalam program kehamilan.
Bagaimana Siklus Haid Anda
Jika ingin cepat hamil, setiap wanita harus punya siklus haid yang teratur. Mensturasi yang tidak teratur dapat memberi pengaruh pada sistem repro-duksi. Anda dapat mengonsumsi beberapa asupan makanan tertentu yang dapat menstabilkan siklus haid Anda atau langsung berkonsultasi dengan dokter. Lihat juga: 5 Tips Mudah Hamil Dengan Haid Tidak Teratur.
Hitung Masa Subur Anda
Tips cepat hamil berikutnya adalah menghitung masa subur. Ovulasi atau masa subur merupakan waktu yang paling baik untuk seorang wanita merencanakan kehamilan. Apabila Anda ingin cepat hamil, hari-hari Anda berovulasi merupakan saat yang tepat untuk lebih intens melakukan hubungan in-tim dengan suami, karena Anda akan mudah untuk dibuahi disaat masa subur. Normalnya, siklus ovulasi wanita dengan haid teratur terjadi di hari ke 14 dari siklus mensturasi Anda. Baca juga: 6 Cara Menghitung Masa Subur Wanita Dengan Simple.
Konsumsi Makanan Yang Berasam Folat
Asam folat ini diketahui kaya dengan kandungan vitamin prenatal, nutrisi yang ini mampu meningkatkan kesuburan seorang wanita agar cepat hamil. Asam folat juga mampu mengurangi risiko terjadinya keguguran pada ibu hamil atau bayi cacat lahir. Makanan dengan asam folat tinggi seperti asparagus, kacang merah, brokoli, buah jeruk, biji-bijian & juga sereal bisa membantu Anda agar cepat hamil.
ML Dua Hari Sekali
Tips cepat hamil yang satu ini biasanya sudah dipahami banyak orang. ML yang dilakukan setiap hari memang bisa mengurangi kualitas serta kuantitas dari sper-ma yang diperlukan seseorang membuahi sel telur. Jadi berilah jeda minimal satu hari jika Anda sedang intens melakukannya di masa subur istri.
Posisi Yang Tepat
Cobalah posisi hubungan in-tim yang bisa membuat sper-ma jadi masuk lebih ke dalam. Contohnya, posisi sang suami di atas, ini memungkinkan penet-rasinya lebih dalam & menjadi tips agar cepat hamil bagi sebagian pasangan. Karena Normalnya, rahim seorang wanita itu menghadap ke depan & sejajar dengan vag-inanya, atau dinamakan anteflexi. Tapi, sekitar 25 persen wanita memiliki ciri bawaan di mana bagian mulut rahimnya menghadap ke arah belakang (ke saluran anus) atau di dalam bahasa medisnya dinamakan retroflexi.
Dulu, retroflexi ini dianggap sebagai problem bagi wanita yang ingin cepat hamil, karena agak menghambat. Namun, saat ini anggapan tersebut sudah mulai ditinggalkan. Karena wanita dengan rahim yang menghadap ke arah belakang masih memiliki cara agar cepat hamil, namun memang ada teknik khusus yang harus Anda terapkan. Cobalah memakai teknik dog’gy style & beberapa variasinya jika mungkin Anda termasuk yang memiliki rahim seperti ini. Untuk detailnya bisa searching sendiri ya karena akan terlalu panjang jika dijelaskan di dalam tulisan tips cepat hamil ini.
Rutinlah Berolahraga
Kegemukan pada wanita ternyata sangat berpengaruh juga pada kehamilan. Dengan rajin dan rutin berolahraga, Anda bukan cuma dapat menurunkan berat badan berlebih, namun juga mampu menjadikan organ-organ tubuh Anda selalu aktif. Rutinlah berolahrga meskipun dengan intensitas sedang jika Anda ingin cepat hamil. Tubuh yang sehat dari pasangan suami istri merupakan tips cepat hamil yang sangat efektif dan tidak perlu biaya mahal.
Bagian selanjutnya tips & cara cepat hamil ini adalah mengenai beberapa pantangan yang sebaiknya dihindari bagi Anda yang sedang dalam program kehamilan, agar tips cepat hamil diatas lebih efektif. jangan sampai Anda sering melakukan yang terdapat dalam daftar ini.
Hindari pelumas
Pelumas yang dimaksudkan adalah alat bantu s*ksual yang terkadang digunakan untuk melicinkan & membasahi va-gina seorang wanita. Penggunaan pelumas ini bisa saja menjadi ide yang cukup buruk bagi seseorang yang sedang dalam menjalankan program kehamilan. Penelitian yang pernah dilakukan menunjukkan memakai pelumas ini bisa saja mematikan sper-ma yang masuk ke bagian dalam rahim. Hindari hal ini jika Anda ingin cepat hamil.
Hindari Dulu Kafein
Mengonsumsi asupan kafein seperti yang terdapat dalam teh atau kopi juga beberapa makanan lain secara berlebihan juga terbukti bisa menghambat keinginan seorang calon ibu yang ingin cepat hamil. Cara agar cepat hamil diatas akan lebih efektif jika Anda mengonsumsi asupan kafein tidak melebihi 200 mg saja per harinya.
Hindari Alko-hol
Tahukah Anda bahwa seseorang yang minum sejumlah kecil minuman yang beralko-hol terbukti dapat menghambat peluangnya untuk segera hamil? Selanjutnya, jika ternyata Anda hamil dan masih terus mengonsumsinya, maka minuman yang satu ini akan berpengaruh buruk pada kesehatan janin & juga meningkatkan risiko keguguran. Menjauhi minuman atau makanan yang mengandung alko-hol merupakan langkah tepat jika ingin tips agar cepat hamil ini berjalan lancar.
Jauhi Ro-kok
Bukan hanya bagi wanita, pria juga memberikan peran yang cukup besar untuk kesuksesan rencana atau program kehamilan yang sedang dijalani. Oleh sebab itu, alangkah baiknya para pria menghindari dulu mero-kok sebab menurut penelitian ini mampu menurunkan jumlah sper-ma seorang pria, apalagi jika sang istri termasuk yang sulit hamil.
Hindari Ikan Yang Tinggi Merkuri
Cara cepat hamil berikutnya adalah menghindari makanan yang mengandung merkuri seperti beberapa jenis seafood tertentu. Merkuri yang ada di dalam ikan bisa mengendap pada tubuh & memeberi pengaruh buruk kesehatan repro-duksi Anda. Jadi sebaiknya hindarilah mengonsumsi ikan yang kandungan merkurinya cukup tinggi agar tips cepat hamil yang akan Anda terapkan bisa berjalan dengan mulus, contoh ikan tinggi yang kandungan merkuri misalnya seperti ikan mackerel.
Hati-Hati Dengan Bahan Kimia
Bahan kimia yang biasanya terdapat di dalam deterjen atau sebuah produk pembersih lantai juga bisa jadi berbahaya bagi kesehatan repro-duksi Anda, jadi berhati hatilah menggunakannya karena membuat peluang untuk hamil juga bisa mengecil. Hal ini karena bahan kimia tersebut cukup mudah diserap oleh kulit & mempunyai efek toksik pada kesuburan Anda.
Hindari Obat Jenis Tertentu
Apabila Anda jatuh sakit, sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter tentang obat apa yang harus Anda konsumsi. Kadang-kadang beberapa kandungan bahan kimia dengan jenis tertentu di dalam obat bisa menghambat keinginan seseorang untuk segera hamil.
Kurangi Pemakaian Air Panas
Cara agar cepat hamil yang satu ini mungkin jarang terpikirkan, karena hanya sebagian kecil orang saja pria yang terpengaruh dengan efek mandi air panas ini. Suhu air panas yang cukup ekstrim ternyata mampu berpengaruh juga pada kualitas sper-ma. Diantaranya adalah penggunaan air panas dari bath tub atau shower.
Bagian selanjutnya dari tips & cara agar cepat hamil ini adalah beberapa rekomendasi makanan yang sebaiknya Anda konsumsi karena penelitian ilmiahnya membuktikan mampu membantu cara cepat hamil yang sedang Anda coba terapkan. Berikut daftar makanan atau bahan yang bisa Anda masukan ke dalam menu masakan atau camilan sehari-hari sebagai bagian dari tips agar cepat hamil.
Makan Alpukat
Alpukat diketahui punya kandungan mineral, protein, lemak esensial, karbohidrat, vitamin & serat. Buah ini menjadi sumber vitamin E yang cukup baik & beberapa penelitian juga membuktikan bahwa alpukat mampu meningkatkan lapisan endometrium (lapisan rahim wanita). Buah alpukat juga mampu membantu implantasi embrio. Buah ini juga diketahui sebagai sumber folat yang baik.
Makan Delima
Di masa Persia kuno dulu, buah delima ini dijadikan salah satu simbol bagi kesuburan. Bahkan, beberapa studi ilmiah & penelitian menunjukkan bahwa rutin minum jus delima selama masa kehamilan juga mampu mencegah terjadi kerusakan di bagian otak pada bayi. Buah delima juga diketahui kaya dengan nutrisi, termasuk vitamin C, asam folat, vitamin K, serta beberapa vitamin juga mineral lainnya. Selain itu, buah delima dikenal mempunyai sifat anti-aging, besifat anti-kanker, sangat baik bagi tulang, membantu dalam menjaga kesehatan kardiovaskular, bersifat anti-inflamasi dan juga mampu meningkatkan aliran darah.
Makan Telur
Telur cukup kaya dengan kolin dan mempunyai dampak positif bagi perkembangan janin. Telur juga terbukti kaya dengan kandungan berbagai vitamin serta mineral yang berbeda, serta memiliki kandungan lemak esensial penting & tentu saja merupakan makanan dengan sumber protein yang sangat baik. Konsumsi telur untuk membantu lancarnya tips agar cepat hamil ini, namun tidak perlu berlebihan, maksimal 2 butir saja dalam seminggu.
Makan Kenari
Kenari mampu meningkatkan kualitas dari sper-ma seorang pria, karena kenari ini termasuk salah satu makanan dengan sumber omega 3 yang cukup baik serta vitamin E. Kenari juga terbukti punya nutrisi yang menyehatkan, termasuk diantaranya sifat anti kanker, terutama lagi kanker pros-tat & kanker payu-dara. Mungkin makan kenari ini bisa menjadi tambahan bagi cara cepat hamil dari sisi pria (suami).
Makan Selada Air
Selada air termasuk rumpun sayuran silangan dan terbukti dengan kandungan banyak nutrisinya, diantaranya termasuk kandungan vitamin C, beta-karoten, zat besi, vitamin K, kalsium & yodium. Selada air juga dinamakan sebagai superfood, karena sangat kaya dengan antioksidan dan bisa mencegah ataupun mampu memperlambat stres oksidatif yang muncul karena radikal bebas. Semakin kecil radikal bebas dalam tubuh, maka semkain sehat tubuh Anda dan suami, sehingga bisa segera hamil.
Beberapa studi ilmiah juga menemukan bahwa selada air mempunyai sifat anti kanker yang cukup signifikan serta mampu membantu dalam memperbaiki kerusakan DNA.
Makan Asparagus
Asparagus sejak dulu terkenal kaya akan antioksidan, kaya kandungan vitamin C dan juga asam folat. Folat ini sangat dibutuhkan untuk menambah kesuburan pada pria maupun wanita. Makanan yang sangat cocok untuk mendukung penerapan tips cepat hamil ini. Lihat juga: 7 Makanan Enak Penambah Kesuburuan Agar Cepat Hamil.
Doa cepat hamil
Yang terakhir dari tips & cara cepat hamil ini tentu saja berdoa. Karena Kita manusia tidak mempunyai kuasa apapun meski upaya, usaha & berbagai cara agar cepat hamil telah dilakukan. Oleh karenanya jangan pernah melupakan yang Maha Kuasa ya saat program kehamilan. Untuk Anda yang muslim, tips agar cepat hamil dari sisi spiritual ini bisa membaca: 7 Do’a Agar Cepat Hamil Dari Al-Quran.
Itulah 22 tips & cara cepat hamil yang bisa Anda coba terapkan. Usaha Anda dan untuk dapat hamil dalam segera semoga bukan sekedar impian. Kerjasama dan usaha Anda dengan pasangan diiringi do’a yang tak henti serta kesabaran dalam menjalaninya membuat impian memiliki momongan lebih berpeluang untuk terwujud.
Tips Penting Lainnya:
Tags: Ibu Hamil